5 Pesona Bandung Barat, Dari Kawah Putih Sampai Rancaupas

Jika Anda punya waktu berlibur agak panjang, masukkan tempat wisata Bandung Selatan dalam daftar kunjung. Selain Lembang, deretan objek wisata alam ini punya pesona unik yang siap memikat hati Anda.

Sejak dahulu wilayah Ciwidey dan sekitarnya memang sudah tersohor sebagai destinasi wisata para pelancong. Situ Patenggang dan Kawah Putih adalah dua ikon Ciwidey yang telah melegenda pada era Kolonial Belanda. Belum lagi, pemandian air panas alami Kawah Rengganis dan serunya berkemah di Rancaupas. 

Nah, untuk menambah daftar Anda, mari simak dahulu tujuh tempat wisata Bandung Selatan di bawah ini.

1. Kawah Putih

Ciwidey identik dengan Kawah Putih yang memiliki pesona magis. Sisa letusan Gunung Patuha pada abad ke-12 ini terkenal dengan permukaan air berwarna hijau muda bak batu emerald. 

Kabut tipis, tebing kokoh di sekelilingnya, dan pasir putih melengkapi keindahan Kawah Putih. Tak heran jika tempat wisata ini masih digemari wisatawan sampai sekarang. Kawah Putih juga salah satu tempat terbaik untuk berburu sunrise.

2. Situ Patenggang

Legenda Situ Patenggang konon bersumber pada kisah cinta Dewi Rengganis dari Kerajaan Majapahit dan Ki Santang dari Kerajaan Pajajaran. Saat Perang Bubat meletus, mereka terpaksa berpisah. Untuk kembali bersatu, Dewi Rengganis meminta Ki Santang membuat perahu yang berlayar ke tengah danau. Perahu inilah yang kemudian diyakini berubah menjadi Pulau Asmara. 

Situ Patenggang menawarkan panorama indah serta hawa sejuk yang membuat mata tak bosan memandang. Anda bisa duduk di tepi danau atau menyewa perahu berkeliling danau. 

3. Bukit Jamur Rancabolang

Pohon cemara pendek berbentuk menyerupai jamur ini memang unik. Anda bisa menjumpainya di Bukit Jamur Rancabolang di daerah Pasirjambu. Deretan pohon jamur berjejer di area taman sehingga menciptakan berbagai spot foto yang menarik.

Plus, segarnya udara khas wilayah pegunungan membuat Anda betah berlama-lama di sini. Berfoto dan bersantai jadi cara terbaik untuk menikmati waktu di Bukit Jamur Rancabolang.

4. Perkebunan Teh Malabar

Dari ketinggian 2.000 meter di atas permukaan laut, Anda dapat menghirup kesegaran udara kawasan Perkebunan Teh Malabar. Kebun teh yang sudah ada sejak era Kolonial Belanda ini masih menghasilkan pucuk teh berkualitas hingga kini.

Usai puas berfoto dengan latar permadani hijau kebun teh, Anda bisa melihat sendiri bagaimana proses teh dibuat sampai disajikan. Jangan lupa, sempatkan diri seruput teh hangat dan beli oleh-oleh khas Malabar di sini.  

5. Perkebunan Teh Rancabali

Pemandangan indah dengan jalanan berkelok-kelok sudah menyambut Anda sepanjang perjalanan menuju Perkebunan Teh Rancabali. Hawa sejuk dan hijaunya hamparan kebun teh langsung mencuri perhatian Anda setibanya di sini. 

Saat kabut turun, suasana syahdu dan tenang semakin menguat. Jangan lupa mengenakan pakaian tebal supaya tubuh tetap hangat dan Anda leluasa menyusuri kebun teh sembari berfoto-foto.

6. Bumi Perkemahan Rancaupas

Jiwa petualang Anda menggelora? Berkunjung ke Bumi Perkemahan Rancaupas jelas pilihan tepat. Dengan luas area mencapai 215 hektare, Anda dapat melakukan berbagai aktivitas outdoor di sini. 

Berkemah di alam bebas, trekking, mengamati beragam hewan dan tumbuhan, hingga berkunjung ke tempat penangkaran rusa adalah sebagian aktivitas seru yang bisa dilakukan. Dijamin Anda kembali berlibur dengan perasaan senang dan segar!

Wah, terbayang kan betapa indahnya tempat wisata Bandung Selatan di atas?

Sekarang tinggal Anda merencanakan perjalanan dengan travel Jakarta Bandung, baik petualangan sendiri maupun bersama teman-teman. Jangan lupa pesan tiket bus online dan nikmati perjalanan nyaman bersama travel Jakarta Bandung

Yuk, kunjungi tempat wisata Bandung Selatan sekarang!

7 Oleh-oleh Legendaris Bandung yang Masih Dicari Wisatawan

Apa yang paling Anda nantikan saat berlibur ke Bandung?

Ya, berwisata kuliner sekaligus memborong makanan khas sebagai oleh-oleh Bandung. Lagi pula, rasanya aneh dan janggal jika pulang berlibur dari Kota Kembang dengan tangan hampa.

Meskipun banyak makanan khas Bandung yang bisa Anda jumpai di daerah lain, membelinya langsung di tempat asal tentu berbeda. Terlebih lagi, Anda tengah mengincar sejumlah oleh-oleh legendaris yang hanya ada di ibu kota Jawa Barat ini. 

Sebagai panduan, yuk simak dahulu tujuh oleh-oleh Bandung yang sudah terkenal sejak lama dan masih dicari wisatawan sampai hari ini.

1. Pisang Bollen Kartika Sari

Pisang bollen Kartika Sari jelas masuk daftar oleh-oleh legendaris yang wajib Anda beli. Walaupun banyak toko kue menjajakan makanan serupa, tetap tidak ada yang bisa menandingi Kartika Sari. 

Hadir sejak 1970, rasa legit pisang yang berpadu dengan kulit pastry gurih menawarkan perpaduan tekstur sempurna. Anda bisa datang langsung ke toko Kartika Sari pusat di Kebon Kawung atau mendatangi beberapa cabang yang tersebar seantero Bandung. 

2. Batagor Kingsley

Mudah untuk menjumpai batagor di sepanjang jalanan Bandung, tetapi tidak ada yang selezat Batagor Kingsley. Sejak hadir tahun 1982, Batagor Kingsley terus diburu wisatawan sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah. 

Dengan ukuran batagor besar, Anda bisa menikmati kerenyahan kulit luar batagor, isian yang empuk, serta rasa ikan tenggiri yang mantap. Siram dengan bumbu kacang dan hidangan ini semakin sempurna. Anda bisa membelinya di Jalan Veteran No. 5 dalam keadaan setengah matang sehingga tahan saat dibawa pulang.

3. Picnic Roll Prima Rasa

Populer sejak tahun 1984, Prima Rasa konsisten menawarkan berbagai kue, camilan, dan pastry lezat yang tiada duanya. Salah satu yang paling dicari adalah picnic roll, yaitu kulit pastry berisi olahan daging giling berbumbu dan telur rebus. 

Walaupun Prima Rasa punya beberapa cabang di Bandung, Anda tidak akan menjumpainya di kota lain. Maka, Anda harus menyempatkan diri membeli oleh-oleh Bandung di Prima Rasa. Selain picnic roll, Anda juga bisa mencicipi brownies, lapis philippine, pisang dan tape bollen, dan lapis marmer. 

4. Nougat Roll Bawean Bakery

Penggemar bakery klasik pasti tahu nama Sweetheart, sebuah toko roti dan kue yang kemudian berganti nama menjadi Bawean Bakery. Salah satu toko roti tertua di Bandung ini sudah melayani pembeli sejak tahun 1946. Berbagai roti dan kue tersedia di Bawean Bakery, tetapi nougat roll dan swiss roll masih jadi favorit sampai sekarang.

Selain kedua kue manis tersebut, Anda juga bisa membeli mocca roll dan wafel coklat, serta aneka gelato lezat. Anda bisa meluncur langsung ke tiga toko Bawean Bakery, yaitu di Jalan Bawean, Jalan L. L. R. E. Martadinata, dan Jalan Gandapura. 

5. Kopi Aroma

Anda penyuka kopi dan gaya vintage? Coba lirik Kopi Aroma yang telah menggiling kopi sejak 1930. Berlokasi di kawasan Braga, toko ini menjual dua varian kopi, yaitu arabika dan robusta. 

Dengan penyimpanan biji kopi dan pembuatan bubuk kopi yang unik, Anda akan memperoleh kopi berkualitas tinggi dengan rasa murni dan nikmat. Dijamin Anda bakal menyesal jika tidak sempat beli Kopi Aroma ketika berkunjung ke Bandung!

6. Soes Merdeka

Soes Merdeka sudah hadir di Bandung sejak 1969. Anda memang bisa menemukan toko kue ini di kota lain. Namun, membelinya langsung di Bandung tetap terasa berbeda, apalagi Soes Merdeka menawarkan berbagai varian kue soes lezat dan menggugah selera.

Jangan lupa beli aneka kue kering seperti soes kering dan bagelen yang terkenal itu. Cicipi pula pastry, roti, dan tart nikmat dengan tampilan menarik. Silakan datang langsung ke toko pusat Soes Merdeka di Jalan Purnawarman atau mampir ke beberapa cabang lainnya. 

7. Roti Sidodadi

Lahir tahun 1954, toko oleh-oleh Bandung ini berlokasi di Jalan Otto Iskandardinata, dekat pusat perbelanjaan daerah Kepatihan. Tampilan lawas kemasan Roti Sidodadi membuktikan bagaimana roti ini mampu bertahan lintas generasi. 

Dengan harga ramah di kantong, Anda bisa menikmati roti padat dan lembut dengan berbagai pilihan rasa menarik. Sebut saja, roti jagung, kornet keju, horn, smoked beef, sosis, nanas, dan krenten atau kismis. Selain roti, aroma carabikang yang dimasak langsung di bagian depan toko dijamin menggoda Anda untuk membawanya pulang.

Pasti sulit jika Anda harus memilih satu dari tujuh oleh-oleh Bandung yang enak dan bikin lidah bergoyang. Mau beli semua pun sah-sah saja kok!

Walaupun Anda pulang naik travel Jakarta Bandung, membawa oleh-oleh dalam jumlah banyak bakal tetap aman. Cukup pesan tiket bus online, Anda tinggal duduk manis dalam travel Jakarta Bandung dan menikmati perjalanan sambil menyantap sedikit oleh-oleh tadi. 

Jadi, kapan Anda siap membawa pulang semua oleh-oleh Bandung itu?

Park Hoping, Liburan Murah ke 7 Taman Kota di Bandung

Menikmati liburan murah Bandung bukan hal mustahil jika Anda tahu cara yang tepat. Pertama, pilih travel Jakarta Bandung untuk menuju ke Kota Kembang. Selain murah dan hemat, Anda pun cukup duduk santai selama perjalanan berlangsung tanpa perlu lelah menyetir.

Kedua, cari penginapan sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Anda. Nah, cara ketiga ini yang tak kalah penting, yaitu mengantongi panduan tempat wisata murah meriah di Bandung. Ya, park hopping alias berkunjung dari taman ke taman bisa jadi cara jitu menikmati liburan murah Bandung bersama keluarga. 

Bandung dikenal memiliki berbagai taman tematik yang menarik, dirancang unik, sekaligus berfungsi sebagai area publik dan kawasan hijau kota. Dari sekian banyak taman yang ada, berikut rekomendasi tujuh taman kota di Bandung khusus untuk Anda. 

1. Taman Persib

Taman Persib lebih dari sekadar lapangan bola lho. Selain menyediakan empat lapangan futsal, Anda juga bisa menjumpai alat kebugaran dan jogging track. Keberadaan taman ini diperuntukkan bagi pengunjung yang ingin berolahraga, menonton pertandingan sepak bola, hingga bermain sepatu roda. 

Berlokasi di Jalan Supratman, Cihapit, Taman Persib relatif mudah diakses dengan kendaraan umum. Lelah berolahraga dan perut lapar? Tenang saja, banyak penjaja makanan dan minuman dengan harga bersahabat. Aman dan nyaman!

2. Pet Park

Masih dari daerah Cihapit, tepatnya di Jalan Ciliwung, Anda bisa menjumpai satu area taman yang kerap dikunjungi para pemilik hewan peliharaan. Pet Park berdekatan dengan Taman Lansia sehingga Anda bisa langsung mampir ke dua taman sekaligus. 

Beberapa fasilitas Pet Park memang khusus dirancang untuk memanjakan para anak bulu alias anjing maupun kucing kesayangan, seperti toilet khusus hewan. Anda pun dapat berolahraga sambil berpapasan dan menyapa hewan-hewan menggemaskan yang hilir mudik di sini.

3. Alun-alun Ujung Berung

Lokasinya memang agak jauh dari pusat kota, tepat di Cigending, Ujung Berung, kawasan Bandung Timur. Namun, Alun-alun Ujung Berung menawarkan desain modern yang penuh warna sehingga sedap dipandang mata. 

Area taman juga diisi tanaman hijau dan bunga-bunga cantik. Anda dapat duduk santai menikmati suasana taman atau berolahraga ringan mengelilingi area Alun-alun Ujung Berung. 

4. Taman Vanda

Jika Anda menginap di pusat kota, Taman Vanda harus masuk daftar kunjungan. Berlokasi di Jalan Merdeka, Babakan Ciamis, taman yang menyerupai bentuk segitiga ini berada tak jauh dari Balai Kota Bandung. Air mancur yang mencuat dari lantai taman jadi penanda Taman Vanda.

Datanglah pada malam hari agar Anda bisa mengagumi permainan cahaya lampu dari air mancur tersebut. Duduk santai sambil menanti jam pertunjukan air mancur jelas salah satu cara tepat menghabiskan waktu di Taman Vanda. 

5. Taman Lansia

Destinasi liburan murah Bandung berikutnya adalah Taman Lansia. Berlokasi di daerah Cisangkuy, Citarum, pepohonan rindang tumbuh subur di area taman ini. Udara segar nan sejuk tentu membuat Anda betah berlama-lama di sini. 

Jogging track yang tertata rapi dan bangku yang tersebar di penjuru taman siap memanjakan Anda bersantai di sini. Bahkan, Anda tidak usah panik saat menyadari baterai ponsel hampir habis. Pasalnya, Taman Lansia menyediakan fasilitas pengisian daya baterai ponsel juga! Lengkap juga, ya?

6. Taman Sejarah Bandung

Tertarik dengan sejarah Bandung? Salah satu tempat tepat untuk mengulik sejarah Kota Kembang adalah Taman Sejarah yang berlokasi di Jalan Aceh, Babakan Ciamis. 

Selain pepohonan rindang dan bangku yang nyaman, Anda juga dapat menjumpai instalasi seni yang menampilkan potongan sejarah Bandung, seperti pemimpin Kota Bandung dari masa ke masa. Disajikan lewat ilustrasi menarik, mempelajari sejarah ternyata bisa juga dilakukan di taman dengan cara menyenangkan!

7. Taman Super Hero

Berada di daerah Cihapit, Taman Super Hero cocok untuk Anda sambangi bersama si kecil yang gemar kartun pahlawan hebat. Beberapa karakter pahlawan super ditampilkan di sini, seperti Batman, Superman, dan Gatot Kaca. 

Pepohonan rindang yang tumbuh di area taman menghadirkan udara sejuk. Anda pun leluasa bersantai menemani anak bermain dan berfoto dengan pahlawan kesayangannya atau menikmati wahana permainan seperti jungkat-jungkit dan ayunan. 

Seru juga ya destinasi liburan murah Bandung di atas!

Meskipun taman tersebut berada di area terbuka, Anda tetap perlu memperhatikan jam berkunjung mengingat kita masih berada dalam masa pandemi. Mengambil jam lebih awal dari jam-jam sibuk jadi langkah bijak supaya Anda tetap bisa menikmati taman tanpa khawatir terjebak kerumunan. 

Pastikan Anda sudah memesan tiket bus online untuk travel Jakarta Bandung pada jam keberangkatan yang sesuai. Jadi, Anda pun dapat menikmati keseruan park hopping lebih lama untuk merasakan serunya liburan murah Bandung. Setuju?

Tips Aman Bepergian dengan Travel Jakarta Bandung

Bepergian dengan travel Jakarta Bandung saat pandemi apakah mungkin dilakukan?

Jawabannya, bisa saja, sepanjang Anda benar-benar mematuhi protokol kesehatan dan menerapkannya secara ketat. Walaupun di rumah saja tetap lebih baik, kadang ada beberapa keadaan yang memaksa Anda harus melakukan perjalanan ke Bandung dari Jakarta.

Ketika situasi demikian tidak bisa dihindari, jalan terbaik adalah berkompromi dan mengendalikan hal-hal yang bisa Anda kontrol. Daripada mencemaskan sesuatu yang belum tentu terjadi, lebih baik Anda menyiapkan diri sebaik mungkin supaya bisa melakoni perjalanan aman dan nyaman. 

Sebagai panduan, mari simak apa saja tips aman traveling selama pandemi yang perlu Anda tahu. 

1. Pastikan Anda berangkat dalam kondisi sehat

Tidak ada satu orang pun yang ingin sakit, terlebih tertular virus. Maka, syarat pertama yang harus Anda penuhi saat hendak bepergian adalah pastikan Anda pergi dalam kondisi sehat. Pergi dengan kondisi tubuh tidak fit bukan hanya tidak nyaman, tetapi juga merugikan orang lain karena berisiko terjadi penularan penyakit. Tentu Anda tidak mau disebut egois karena hal ini bukan?

2. Kemas barang seringan mungkin

Poin tips aman traveling berikutnya adalah mengemas barang seringan mungkin mengingat Anda akan bepergian dengan travel. Cukup bawa satu tas ransel atau koper kecil serta tas jinjing atau selempang yang berisi barang-barang pribadi. Dengan bepergian tanpa bawa banyak barang, mobilisasi Anda juga lebih mudah dan tidak merasa repot saat harus naik turun kendaraan. 

3. Kenakan pakaian yang nyaman

Pakaian seperti apa yang nyaman dikenakan ketika bepergian di masa pandemi? Atasan lengan panjang dan celana panjang jadi pilihan ideal, plus outer seperti sweater atau jaket. Selain melindungi tubuh tetap hangat, pakaian tertutup ini bisa mengurangi kontak fisik dengan permukaan barang di area publik. Setibanya di tempat tujuan, Anda tinggal berganti pakaian dan simpan pakaian pergi tadi di kantong khusus untuk dicuci. 

4. Pakai masker dobel itu harus

Salah satu protokol kesehatan yang tidak bisa ditawar adalah keharusan mengenakan masker dobel. Anda bisa memadukan masker medis di bagian dalam dan masker kain dua lapis di bagian luar. Pastikan tidak ada celah terbuka di sekeliling masker sehingga bagian hidung dan mulut sampai dagu tertutup rapat. 

5. Siapkan hand sanitizer dan tisu antiseptik

Tips aman traveling ini juga tidak kalah penting. Di tas jinjing yang dibawa saat duduk, masukkan juga hand sanitizer dan tisu basah antiseptik. Keduanya akan berguna untuk membersihkan tangan maupun permukaan benda-benda yang sering dipegang selama perjalanan. Dengan begitu, perjalanan Anda tetap terasa aman dan nyaman.

6. Pesan tiket bus secara online 

Buat apa repot-repot datang ke agen travel yang bisa saja memunculkan kerumunan dan antrean? Sekarang Anda cukup pesan tiket bus online melalui website atau aplikasi. Anda dapat mengaksesnya dari mana saja dan kapan saja, serta menghemat waktu, tenaga, dan biaya dibandingkan pesan langsung ke agen bersangkutan. Praktis dan mudah!

Oya, pastikan juga travel pilihan Anda sudah menerapkan protokol kesehatan secara ketat dalam mengoperasikan armadanya. Sebut saja, pembatasan jumlah penumpang, proses desinfeksi kendaraan, serta penggunaan masker oleh petugas dan kru. 

7. Datang 30 menit sebelum waktu keberangkatan

Supaya Anda tidak terburu-buru dan bisa menikmati perjalanan, sebaiknya Anda datang 30 menit sebelum waktu keberangkatan. Rentang waktu tersebut ideal untuk Anda memproses tiket di titik keberangkatan. Plus, Anda bisa memastikan situasi cukup aman terkendali dan terhindar dari kerumunan yang tidak perlu. 

8. Nikmati perjalanan dengan tenang

Ya, berhubung Anda bepergian di tengah pandemi, disarankan untuk tidak bercakap-cakap selama perjalanan berlangsung. Makan dan minum dahulu sebelum berangkat sehingga perut cukup kenyang dan Anda tidak tergoda untuk membuka masker saat dalam kendaraan. Sebagai alternatif, coba sisipkan playlist lagu favorit di ponsel. Anda bisa duduk tenang mengamati pemandangan ditemani lagu-lagu favorit sepanjang perjalanan.

Beberapa tips aman traveling di atas sebetulnya cukup mudah dilakukan. Dengan travel Jakarta Bandung yang telah dipesan secara online, Anda bisa menikmati perjalanan aman karena semua prosedur sudah sesuai dengan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pihak berwenang. Bepergian di saat pandemi pun terasa nyaman dan minim rasa khawatir. 

Jadi, siap mencoba tips aman traveling untuk pergi ke Bandung dalam waktu dekat?

Hal-Hal yang Harus Disiapkan sebelum Trip dengan Bus Jakarta Bandung Selama Pandemi

Sejak Covid-19 dinyatakan sebagai pandemi, pemerintah memberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat. Jika tidak ada kepentingan mendesak, masyarakat dianjurkan tetap di rumah. Sementara itu, masyarakat yang memiliki aktivitas di sektor vital boleh bepergian dengan menerapkan protokol kesehatan.

Peraturan tersebut berlaku ketat untuk daerah yang berstatus zona merah, seperti Jakarta dan Bandung. Jadi, jika Anda berada di kedua daerah itu, pastikan mempersiapkan hal-hal berikut sebelum naik bus Jakarta Bandung.

  • Pesan Tiket Online

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mencari situs web penyedia tiket bus online. Jika sudah menemukan web terbaik, segera pesan tiket sesuai kebutuhan. Jangan lupa, cek jam keberangkatan supaya Anda bisa datang tepat waktu.

Tujuan memesan tiket secara online, yaitu untuk membatasi interaksi langsung dengan petugas maupun penumpang lain. Anda pun tidak perlu antre berdesakan di loket pembelian tiket. Begitu pula ketika pemberangkatan, penumpang yang memesan tiket online hanya perlu menunjukkan e-ticket kepada petugas.

  • Pastikan Kondisi Tubuh Sehat

Kunci mencegah infeksi Covid-19 adalah menjaga daya tahan tubuh. Artinya, Anda harus dalam kondisi sehat saat bepergian. Jika merasa kurang fit, sebaiknya tunda untuk beberapa hari.

Untuk menjaga tubuh tetap fit selama perjalanan, Anda harus memperbanyak konsumsi air putih. Selain itu, bawalah vitamin C untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

  • Siapkan Masker yang Aman

Selama pandemi, masker menjadi salah satu standar protokol kesehatan yang wajib diterapkan. Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), masyarakat boleh menggunakan jenis masker kesehatan atau berbahan kain.

Jika waktu tempuh perjalanan Anda cukup lama, sediakan cadangan masker lebih dari satu. Pasalnya, masker dianjurkan dipakai selama maksimal empat jam berada di luar ruangan.

  • Sediakan Hand Sanitizer

Meskipun agen travel sudah menyiapkan tempat cuci tangan, Anda harus tetap membawa hand sanitizer. Selain praktis, benda ini dapat digunakan tanpa menggunakan air. Jadi, Anda bisa membersihkan tangan kapan saja.

  • Gunakan Pembayaran Nontunai

Virus dapat menyebar melalui benda mati, salah satunya uang. Untuk mengurangi risiko tersebut, sebaiknya Anda membayar secara nontunai. Misalnya, membayar lewat e-wallet, transfer mobile banking, atau via aplikasi QRIS.

Jika tidak memiliki aplikasi pembayaran digital, Anda bisa memakai kartu debit. Untuk mengakses kartu debit, pilihlah ATM yang berada di lokasi terbuka. Pasalnya, area ATM tertutup yang dilengkapi AC kerap menjadi tempat hidup bagi virus.

Selain itu, hindari menyentuh mata dan mulut usai bertransaksi di ATM. Anda juga harus tetap menggunakan masker saat masuk ATM untuk mencegah penularan Covid-19.

  • Pilih Bus yang Menerapkan Protokol Kesehatan 

Bus adalah transportasi umum yang memuat lebih dari 20 orang. Biasanya, bus dapat menampung hingga 50 penumpang. Namun, di masa pandemi, beberapa bus mengurangi jumlah penumpang, yakni separuh dari kapasitas.

Untuk menemukan bus yang menerapkan protokol kesehatan, Anda bisa mencari informasi melalui agen terdekat. Protokol kesehatan tidak hanya soal jumlah penumpang, tetapi juga ketersediaan tempat cuci tangan dan pengukur suhu badan. Selain itu, pastikan pihak bus mewajibkan semua penumpang memakai masker.

  • Cek Status Wilayah yang Akan Anda Kunjungi

Anda yang bepergian ke daerah spesifik, pastikan sudah mengecek kondisinya. Tak hanya kondisi sosial budaya, tetapi juga status zonasi Covid-19. Jika daerah tersebut dalam status zona merah, sebaiknya hati-hati dengan memperketat protokol kesehatan.

Di samping mengecek status daerah, pilihlah penginapan di sana yang menerapkan protokol kesehatan. Biasanya, hotel dengan protokol kesehatan menyediakan layanan pengecekan suhu tubuh dan mewajibkan penggunaan masker.

Demikian ulasan pembahasan seputar hal-hal yang harus disiapkan sebelum trip menggunakan bus Jakarta Bandung. Kini, tiket bus online bisa Anda temukan di situs web pembelian tiket. 

Adapun pilihan bus ke Bandung dari Jakarta yang direkomendasikan, antara lain Pasteur Trans, Lintas Shuttle, DayTrans, Jackal Holiday, dan X-Trans. Ayo, pesan tiket sekarang sebelum kehabisan!

5 Hotel Instagrammable di Bandung untuk Staycation

Akhir pekan memang jadi waktu terbaik untuk berlibur sebelum akhirnya kembali berjibaku dengan rutinitas harian. Bagi masyarakat Jakarta, Bandung kerap menjadi lokasi andalan untuk menghabiskan liburan akhir pekan. 

Selain punya objek wisata populer dan kuliner enak, Anda juga bisa menemukan banyak hotel instagramable di Bandung untuk staycation. Jadi, meskipun waktu liburan hanya dihabiskan di kamar hotel, Anda tetap bisa mendapatkan foto terbaik untuk mengisi halaman media sosial.  

Jika butuh rekomendasi hotel instagramable Bandung, cek lima pilihan berikut ini. 

  • Cottonwood Bed & Breakfast

Rekomendasi hotel instagramable di Bandung yang pertama adalah Cottonwood Bed & Breakfast. Beralamat di Jl. Mustang B2/1A, Pasteur, Bandung, tempat menginap ini punya desain ruangan yang manis dengan dominasi warna pastel di setiap sudutnya. 

Secara keseluruhan bangunan dan desain interior Cottonwood Bed & Breakfast dibuat mirip dengan model rumah yang ada di luar negeri. Sebuah cara unik untuk menciptakan pengalaman menginap tak terlupakan. 

Mengenai harga, hotel ini menawarkan tarif kamar berbeda untuk setiap jenisnya. Tipe kamar paling murah adalah Deluxe, sementara tipe kamar paling mahal adalah Family Suite. Nah, bagi Anda yang merencanakan staycation bareng keluarga bisa memilih kamar tipe Family Suite. 

  • The Silk At Dago

Mengusung desain yang unik dan fasilitas memadai, The Silk At Dago bisa menjadi lokasi staycation yang nyaman selama di Bandung. 

The Silk At Dago beralamat di Jl. Ir. H. Juanda No.392 – 394, Dago dan menawarkan empat tipe kamar seperti Deluxe, Executive Twin Bed, Executive King Bed, dan Junior Suite Room. Di antara tipe kamar yang tersedia, Deluxe room merupakan kamar paling murah dan Junior Suite room merupakan kamar paling mahal di hotel ini.

Menariknya, setiap kamar yang ada di The Silk At Dago punya desain berbeda. Hiasan mural pada dinding dilengkapi dengan sejumlah perabotan bernuansa vintage pun sukses membuat tampilannya terasa instagenic.  

  • The Peak Home

Cari hotel dengan nuansa alami? Sebagai jawabannya Anda bisa menginap di The Peak Home yang berlokasi di Komplek Perumahan Triniti Kav 1 No. 1A, Cihideung, Parongpong.

Deretan pohon pinus yang tumbuh mengelilingi hotel membuat suasana sekitar tampak segar dan asri. Cocok banget untuk kaum urban yang bosan dengan lingkungan perkotaan. Untuk menambah kesan hangat, bagian dalam ruangan didominasi oleh warna-warna pastel dan dekorasi bernuansa vintage

Total tersedia enam kamar yang masing-masing memiliki jendela besar. Dengan begitu, pengunjung bisa leluasa menikmati pemandangan asri di luar ruangan. 

  • The House Tour

Rekomendasi hotel instagramable Bandung keempat adalah The House Tour. Penginapan yang berlokasi di Jl. Panumbang Jaya No. 5, Ciumbeleuit, Cidadap ini menawarkan 20 kamar dengan gaya berbeda. Desain masing-masing kamar sengaja dibuat unik supaya pengunjung merasa betah selama staycation di The House Tour. 

Memasuki bagian dalam ruangan pengunjung akan dibuat terkesan dengan perpaduan furnitur kayu dan warna pastel yang pas. Tak ayal, nuansa di dalam pun terasa hangat sekaligus segar dari tanaman hijau yang ditempatkan pengelola sebagai hiasan. 

  • Noor Hotel

Berbeda dengan hotel-hotel sebelumnya, Noor Hotel mengusung konsep menginap bernuansa syariah. Untuk dekorasi, hotel ini menghias ruangannya dengan furnitur bergaya klasik yang tampak mewah sekaligus elegan. Selain itu, perpaduan warna yang tepat membuat beberapa sudut ruangan Noor Hotel terlihat pas untuk dijadikan latar belakang berfoto. 

Tertarik menginap di sini? Anda bisa langsung menuju Noor Hotel yang berlokasi di Jl. Madura No.6, Citarum, Bandung. Hotel ini menyediakan dua tipe kamar, yaitu Deluxe room dan Executive room dengan tambahan layanan sarapan. 

Itulah lima hotel instagramable di Bandung yang cocok untuk staycation. Untuk menciptakan momen liburan yang berbeda dari biasanya, tak ada salahnya mengajak keluarga atau pasangan melakukan staycation di Bandung. Terlebih lagi, Jakarta-Bandung hanya berjarak sekitar kurang lebih 3 jam perjalanan. Nah, selamat bersenang-senang!

8 Tips Backpacker dari Jakarta ke Bandung

Bukan rahasia lagi jika ibu kota Jawa Barat, Bandung, merupakan salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Penduduk Ibu Kota khususnya, kerap melakukan perjalanan backpacker Jakarta Bandung, terutama untuk waktu liburan singkat di akhir pekan. Selain cocok untuk liburan singkat, jalan-jalan ala backpacker juga lebih hemat dan praktis.

Jika Anda tertarik untuk melakukan perjalanan backpacker dari Jakarta ke Bandung, ada beberapa tips yang bisa Anda tiru. Simak beberapa di antaranya berikut ini!

  • Jangan Membawa Barang Terlalu Banyak

Karena namanya perjalanan backpacker, sebisa mungkin Anda harus membatasi barang bawaan. Tidak hanya bertujuan menghemat bujet, backpacker Jakarta ke Bandung juga harus dilakukan dengan efisien agar Anda mudah berpindah dari satu tempat ke tempat lain.

Sebelum packing, cobalah buat daftar barang apa saja yang akan dibawa. Pertimbangkan durasi perjalanan dan objek wisata apa saja yang ingin Anda kunjungi. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah menentukan jumlah pakaian dan barang-barang yang harus dibawa.

  • Gunakan Transportasi Darat

Tips melakukan perjalanan backpacker dari Jakarta ke Bandung yang tidak kalah penting adalah menentukan jenis transportasi yang akan digunakan. Opsi transportasi darat terutama dengan bus masih menjadi pilihan yang paling direkomendasikan. Selain terjangkau, perjalanan Anda juga akan lebih nyaman dengan moda transportasi ini.

  • Buat Itinerary

Saat berkemas, Anda pasti sudah memiliki gambaran daerah wisata mana saja yang akan didatangi. Selanjutnya, buat itinerary atau jadwal perjalanan Anda beserta perkiraan waktu kunjungan ke masing-masing destinasi. Adanya itinerary akan membuat perjalanan Anda lebih terarah dan efisien.

  • Cari Akomodasi dengan Harga Terjangkau

Hal selanjutnya yang harus dipertimbangkan dengan baik adalah memilih akomodasi. Selain penginapan yang paling dekat dengan atraksi wisata, Anda juga bisa mencari hotel yang memberikan voucher atau promo berupa potongan harga. Jika fokus dari perjalanan Anda adalah untuk menikmati suasana Bandung, maka tidak perlu memesan kamar dengan fasilitas mewah.

  •  Tempat Wisata yang Terjangkau

Dari sekian banyak pilihan objek wisata, Bandung memiliki daftar atraksi yang ramah di kantong. Beberapa di antaranya bahkan bisa Anda kunjungi secara gratis. Sebut saja Museum Geologi Bandung, Dago Pakar, Tebing Keraton, dan masih banyak lagi. Salah satu lokasi menarik yang boleh Anda masukkan dalam itinerary adalah Bukit Bintang. Datanglah ke Bukit Bintang pada malam hari untuk melihat langsung kelap-kelip Kota Bandung di tengah kegelapan malam.

  • Manfaatkan Transportasi Umum Selama di Bandung

Untuk menuju satu destinasi ke destinasi lainnya, Anda tentu memerlukan moda transportasi. Anda bisa saja memesan mobil rental agar lebih praktis. Namun, biayanya mungkin akan sedikit mahal. Sebagai opsi, manfaatkan kendaraan umum untuk mobilitas. Anda bisa menggunakan angkot, bus dalam kota, atau taksi online

  • Berwisata Kuliner Kaki Lima

Selain terkenal dengan objek wisatanya, Bandung juga memiliki kekayaan kuliner yang tak boleh dilewatkan. Tidak perlu khawatir harus merogoh kocek terlalu dalam sebab ada banyak sekali pilihan kuliner enak yang terjangkau. Bermacam makanan khas setempat mulai dari batagor, cilok, sampai siomai bisa ditemukan di pinggir jalan.

Salah satu kawasan yang terkenal dengan pedagang kaki limanya adalah di sekitar Gedung Sate. Ada banyak penjual makanan legendaris yang bisa Anda temukan di sini.

  • Belanja Oleh-oleh Hemat

Walaupun perjalanan backpacker, oleh-oleh tentu tidak boleh dilupakan begitu saja. Agar lebih hemat, cobalah berkunjung ke toko oleh-oleh yang ada di sekitar Cihampelas, Cibaduyut, atau saat ada pasar dadakan yang buka di Gasibu. Dibanding membeli di mall, harga barang-barang di sana jauh lebih terjangkau. Anda juga bisa memilih bermacam produk mulai dari pakaian, aksesoris, pernak-pernik, hingga makanan untuk dibawa pulang.

Itulah beberapa tips yang layak Anda coba saat melakukan perjalanan backpacker Jakarta Bandung. Selama pandemi masih berlangsung, tetap lakukan perjalanan dengan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Semoga perjalanan Anda mengesankan!

5 Tips Memilih Travel Jakarta Bandung Murah dan Nyaman

Bandung selalu menjadi tujuan wisata favorit bagi banyak orang. Pasalnya, kawasan ini memiliki panorama indah, udara sejuk, serta daya tarik wisata yang beragam. Selain itu, Bandung menawarkan aneka kuliner dengan cita rasa yang khas.

Untuk menuju Bandung, Anda bisa menggunakan berbagai macam moda transportasi. Salah satu transportasi yang kerap dipilih wisatawan adalah travel Jakarta Bandung. Namun, sebelum memilih travel, Anda harus memperhatikan beberapa tips berikut ini.

  • Cari Lokasi Pool Terdekat

Biasanya, armada travel berangkat tepat waktu dari beberapa pool untuk menjemput calon penumpang. Karena itu, Anda harus mencari lokasi pemberangkatan paling dekat dengan tempat tinggal maupun kantor.

Tips tersebut juga berlaku untuk pemilihan pool di daerah tujuan, yakni Bandung. Anda harus memastikan pool dekat dengan penginapan atau tempat bersantap. Jadi, Anda bisa beristirahat dahulu sebelum melanjutkan perjalanan ke destinasi.

  • Periksa Kredibilitas Agen Travel

Apakah Anda bepergian di akhir pekan atau musim liburan? Hati-hati; tiket travel pada momen tersebut lebih cepat habis daripada hari biasa. Itu sebabnya, Anda harus memesan tiket online beberapa hari sebelum keberangkatan.

Namun, pastikan situs tempat membeli tiket bus online memiliki kredibilitas. Anda dapat membuktikan kredibilitasnya melalui rekomendasi orang lain, seperti testimonium pelanggan dan peringkat.

Selain itu, pengecekan kualitas agen travel juga dapat dicek melalui akun media sosial. Jika banyak komentar positif, artinya travel tersebut mampu menjaga kepercayaan pelanggan.

Adanya kantor offline pun bisa menjadi pertimbangan Anda dalam memilih travel. Jika travel tersebut dapat dipercaya, biasanya mencantumkan alamat yang jelas. Anda harus langsung mengecek ke alamat kantornya untuk memastikan keberadaan agen travel.

Tidak hanya itu, agen travel kredibel tentu memiliki jaringan luas. Jika perlu, pilihlah agen yang sudah tergabung dalam asosiasi.

  • Pilih Jam Keberangkatan Lebih Awal

Perjalanan dari Jakarta ke Bandung membutuhkan waktu kurang lebih 3—4 jam. Jika lewat jalan tol, hanya memerlukan waktu tempuh 2 jam 3 menit.

Kendati demikian, ada daerah tertentu yang menjadi titik kemacetan lalu lintas. Biasanya, kemacetan terjadi saat orang berangkat dan pulang kerja. 

Sebagai solusi, Anda dapat memilih jam keberangkatan pada dini hari atau setelah jam delapan pagi. Umumnya, orang mulai berangkat kerja tepat pukul 06.00—08.00 WIB. Sementara itu, waktu pulang kerja diawali pukul 16.00—18.00 WIB. 

  • Cek Kondisi Armada Travel

Setiap agen menggunakan jenis kendaraan berbeda untuk armada travel. Sebagai standar, pilihlah travel yang menyediakan armada terawat, performa bagus, serta ada jaminan keselamatan.

Cek juga bagian dalam armada; pastikan semua fasilitas yang ditawarkan sudah sesuai harga. Tanyakan juga kepada agen travel mengenai penerapan protokol kesehatan di dalam armada selama pandemi.

Cari Tahu Hal-Hal yang Dilarang dan Diperbolehkan Selama Perjalanan

Masa pandemi mengharuskan pihak penyedia travel untuk menerapkan pembatasan dalam perjalanan. Agar perjalanan nyaman, pastikan Anda sudah mengetahui semua larangan ataupun hal yang boleh dilakukan.

Sebagai contoh, Anda berangkat dari pool Jakarta pada jam sepuluh pagi. Otomatis, kendaraan travel masih perjalanan kendati sudah menunjukkan pukul 12.00 WIB. Dalam hal ini, Anda boleh menanyakan kepada pihak travel, alasan tidak menghentikan kendaraan. 

Untuk hal yang dilarang contohnya, yaitu membawa makanan beraroma menyengat. Kabin travel umumnya menggunakan pendingin ruangan (AC). Jika makanan Anda berbau menyengat, otomatis mudah tersebar ke seluruh kabin. Aroma ini bisa jadi membuat penumpang lain merasa tidak nyaman.

Anda juga dilarang menyetel musik atau menonton film dengan mengeraskan speaker ponsel. Pasalnya, hal itu bisa mengganggu penumpang yang ingin beristirahat dan membuyarkan konsentrasi driver.

Demikian ulasan seputar tips-tips memilih travel Jakarta Bandung. Pesan tiket travel kini lebih mudah melalui internet. Selain banyak pilihan armada, Anda dapat membandingkan harga tiket bus online dan fasilitasnya.

Untuk pilihan armada ke Bandung, Anda bisa naik Pasteur Trans, DayTrans, Lintas Shuttle, Jackal Holiday, dan X-Trans. Yuk, buruan pesan tiketnya sekarang sebelum kehabisan!

Ini Dia 5 Destinasi Wisata Bandung yang Buka dengan Aturan New Normal

Pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak awal tahun 2020 lalu memaksa banyak tempat wisata di berbagai kota di Indonesia untuk tutup. Demi memutus mata rantai penyebaran virus, masyarakat diminta untuk menghindari aktivitas di luar ruangan, terutama untuk tujuan berlibur. Seiring dengan mulai diberlakukannya aturan protokol kesehatan, tempat wisata Bandung new normal bisa kembali dinikmati. Baik oleh warga Bandung atau pengunjung yang berasal dari luar kota.

Adapun yang termasuk ke dalam kategori tempat wisata Bandung saat new normal adalah lokasi-lokasi yang sudah memenuhi syarat dan mendapatkan persetujuan untuk beroperasi kembali oleh otoritas setempat. Tidak hanya menerapkan aturan ketat terkait protokol kesehatan bagi pengunjung dan staf, jam operasional juga mengalami penyesuaian.

Jika Anda tertarik untuk menikmati wisata new normal di Bandung dalam waktu dekat, simak beberapa rekomendasinya berikut ini!

  • The Great Asia Afrika

Salah satu lokasi wisata Bandung di era new normal yang menarik untuk dikunjungi adalah The Great Asia Afrika yang berada di Lembang. Destinasi yang mengusung konsep keindahan berbagai negara di dunia ini mulai beroperasi kembali tahun pada tanggal 13 Juni 2020 dengan protokol kesehatan.

Untuk Anda yang ingin datang ke sana, semua atraksi dan wahana bisa dikunjungi seperti biasa mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB. Khusus untuk Chocolate Factory, pengunjung belum diperbolehkan kembali melihat proses pembuatannya. Namun jika ingin membeli cokelat sebagai buah tangan, pihak pengelola tetap menjual cokelat seperti biasanya.

Alamat: Jalan Raya Lembang-Bandung No. 71, Gudangkahuripan, Lembang, Bandung.

  • Farmhouse Susu Lembang

Masih berada di Lembang, Farmhouse adalah destinasi yang menarik untuk Anda yang ingin berlibur dengan keluarga. Sambil menikmati keindahan alam yang sejuk dan asri di sekeliling, Anda juga bisa menikmati aneka hidangan sambil menyewa kostum untuk berfoto. 

Dalam rangka new normal, pihak pengelola Farmouse Lembang kembali membuka layanan. Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung, area-area terbuka di tempat ini selalu disterilkan dengan menggunakan desinfektan. Hewan peliharaan yang ada juga diperiksa secara rutin oleh tenaga kesehatan untuk menghindari risiko penyakit.

Alamat: Jalan Raya Lembang No. 108, Lembang, Bandung Barat.

  • Orchid Forest

Orchid Forest Cikole merupakan destinasi yang dikenal karena keindahan wisata alam yang terjangkau lengkap dengan kebun anggrek di dalamnya. Untuk bisa berkunjung ke Orchid Forest, Anda wajib menggunakan face shield, masker serta melakukan pemeriksaan suhu tubuh secara berkala. Pada masing-masing wahana juga sudah disediakan tempat untuk mencuci tangan.

Untuk menghindari terjadinya penularan, jumlah kunjungan selama new normal dibatasi hanya 50% dari total seluruh daya tampungnya. Harga tiket yang tadinya Rp30.000 untuk satu pengunjung juga dinaikkan menjadi Rp40.000. Kenaikan tarif ini bertujuan untuk mengurangi kerumunan di area objek wisata. 

Alamat: Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

  • Floating Market

Daerah wisata new normal di Bandung yang kebanyakan diminati memang berada di Lembang. Floating Market yang sempat tutup sekarang juga sudah bisa kembali dikunjungi dengan beberapa ketentuan. Selain tetap menerapkan protokol kesehatan, beberapa atraksi yang dulu bisa digunakan beramai-ramai seperti becak mini, kini hanya boleh dinaiki oleh satu penumpang.

Fasilitas peminjaman kostum di Kyotoku juga sudah mulai beroperasi. Hanya saja tempat peminjaman dan pengembalian kostum dilakukan di tempat berbeda untuk menghindari antrean. Anda tetap bisa menikmati beragam sajian sedap di Floating Market yang buka setiap hari dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB.

Alamat: Jalan Grand Hotel No. 33E, Jalur Kampung Leuit No. A1, Lembang.

  • D’Dieuland

Mulai beroperasi kembali pada bulan Juni 2020 lalu, tempat wisata yang dikenal dengan spot foto Instagramable ini bisa kembali dikunjungi dengan mengikuti aturan protokol kesehatan. Tempat ini buka setiap hari dengan jam operasional Senin-Jumat pukul 10.00 WIB sampai 20.WIB dan pada akhir pekan buka pukul 09.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB.

Alamat: Punclut, Kampung Pageurmaneuh, Lembang.

Itulah beberapa destinasi wisata Bandung saat new normal yang bisa Anda kunjungi. Selamat merencanakan liburan dengan tetap mematuhi aturan protokol kesehatan, ya!

7 Kuliner Bandung Legendaris yang Wajib Dicoba

Sudah menjadi rahasia umum kalau Bandung surganya kuliner enak. Selain menawarkan deretan kafe kekinian bernuansa cantik nan intagrammable, ibu kota Provinsi Jawa Barat ini juga menyimpan segudang kuliner legendaris yang hadir sejak puluhan tahun lalu. Berikut 7 lokasi kuliner Bandung paling melegenda di kalangan wisatawan. Mampir, yuk!

  • Lotek Alkateri

Lotek merupakan salah satu kuliner khas Jawa Barat berisi rebusan sayur dan ketupat yang disiram dengan bumbu kacang. Sekilas mirip seperti olahan pecel, bukan? Bedanya, bumbu kacang lotek biasanya ditambahkan tempe, setelah itu lotek akan disajikan bersama taburan bawang goreng dan kerupuk.

Kalau jalan-jalan ke Bandung, jangan lupa mampir ke warung Lotek Alkateri yang berlokasi di Jl. ABC No.16, Braga. Apalagi, tempat makan yang buka sejak 1988 ini punya cara penyajian yang unik. Tidak menggunakan piring, seporsi Lotek Alkateri disajikan ke dalam bungkus “cangkedong”—kertas nasi yang dibentuk kerucut.

  • Roti Gempol

Berdiri sejak tahun 1958, Roti Gempol dikenal memiliki sajian roti bakar bercita rasa khas. Toko yang berlokasi di Jl. Gempol Wetan No.14, Kota Bandung ini menyediakan dua pilihan menu, yaitu roti tawar biasa dan roti gandum. Soal isian, Anda bisa menyesuaikannya dengan selera, mau rasa manis atau asin.

Untuk roti bakar manis, topping yang tersedia di antaranya adalah susu, selai nanas, srikaya, stroberi, kacang, dan cokelat. Kalau lebih suka roti bakar asin, tempat ini punya menu spesial lainnya, seperti roti bakar isi telur, keju, hingga daging. Nah, isian mana yang Anda suka?

  • Toko Roti Sidodadi

Satu lagi toko roti legendaris di Bandung yang wajib Anda coba adalah Toko Roti Sidodadi. Beralamat di Jl. Otto Iskandar Dinata No.225, Kota Bandung, toko yang berdiri sejak tahun 1954 ini menawarkan roti dengan beragam isian, mulai dari cokelat, kopi, pisang, susu, sampai varian asin yang terdiri dari sosis, bakso sapi, kornet, smoked beef, dan bakso ayam.

Dibuat tanpa bahan pengawet menjadikan olahan Toko Roti Sidodadi bertahan selama 3-4 hari saja.

  • Toko You

Cari tempat makan bernuansa klasik? Coba deh mampir ke Toko You di Jl. Hasanudin No.12, Kota Bandung. Toko yang buka sejak 1947 ini menawarkan olahan bakmi sebagai menu andalannya. Selain itu ada juga mi yamin berbagai varian, swike goreng mentega, rawon panggang, capcai goreng, dan nasi ayam goreng mentega.

Untuk mengatasi dahaga, pilihan minuman seperti aneka ragam jamu, es sirup buah Tjampolay, sampai kopi bisa Anda pesan di sini.

  • Mie Naripan

Bagi Anda yang penasaran dengan cita rasa mi yamin bisa datang ke kedai Mie Naripan di Jl. Naripan No.108, Kota Bandung.  Tempat makan berusia 56 ini punya dua menu andalan yaitu mi yamin dan mi kuah naripan.

Untuk mi yamin, kuliner Bandung ini hadir dalam dua pilihan rasa yaitu manis dan asin. Biar makin nikmat, Anda bisa menyantap seporsi mi yamin bersama pangsit, bakso, dan babat.

  • Mih Kocok Mang Dadeng

Masih bicara mengenai olahan mi, rekomendasi tempat makan selanjutnya adalah Mih Kocok Mang Dadeng di Jl. K.H. Ahmad Dahlan No.67, Kota Bandung. Bagi masyarakat sekitar nama Mih Kocok Mang Dadeng sudah sangat melegenda karena buka sejak tahun 1960-an dan saat ini dikelola oleh generasi ketiga.

Bagi Anda yang baru pertama kali mencobanya, mi kocok ini berbahan dasar mi pipih yang disajikan bersama taoge dan potongan kikil sapi, lalu disiram dengan kuah kaldu kaki sapi yang gurih ditambah taburan seledri dan bawang goreng.

  • Yogurt Cisangkuy

Sudah ada sejak tahun 1976, tempat nongkrong ini menyajikan minuman yogurt lengkap dengan tambahan buah segar di dalamnya. Soal varian, Yogurt Cisangkuy menawarkan pilihan rasa seperti stroberi, leci, dan anggur. Untuk makanan pendamping kedai ini menyediakan sejumlah menu seperti sosis dan kentang goreng, siomai, sampai bubur ayam.

Itulah 7 kuliner Bandung paling legendaris yang sayang untuk dilewatkan. Bila Anda berangkat dari Jakarta, selain membawa kendaraan pribadi perjalanan ke Bandung juga ditempuh menggunakan bus. Apalagi kini sudah ada tiket bus online yang bisa Anda dapatkan secara praktis dalam sekali klik.