Setelah memesan tiket bus online dari Jakarta ke Bandung, hal berikutnya yang harus Anda pikirkan adalah mencari aktivitas seru untuk dilakukan selama liburan di Bandung. Dengan begitu banyak destinasi, Anda mungkin akan kebingungan mencari tempat untuk menghabiskan waktu di Bandung. Untungnya, ada banyak pilihan lokasi outbound Bandung yang bisa jadi pilihan.
Outbound merupakan kegiatan liburan yang sangat cocok dilakukan bersama anggota keluarga atau orang-orang terdekat. Selain bisa mempererat hubungan lewat kerja sama, aktivitas outbound akan membuat tubuh lebih aktif dan tentu saja lebih sehat. Terlebih jika Anda memilih outbound sebagai kegiatan saat liburan di Bandung.
Tertarik menghabiskan waktu liburan yang lebih sehat dengan outbound? Simak rekomendasi tempat outbound Bandung dengan pemandangan paling keren dan fasilitas terlengkap berikut ini!
-
Orchid Forest Lembang
Soal wisata, Lembang memang masih jadi salah satu daerah dengan fasilitas dan panorama alam terbaik di Bandung. Berada di tengah-tengah hutan pinus seluas lebih dari 12 hektar, Anda akan menemukan Orchid Forest Lembang yang ciamik. Tidak hanya dikelilingi pepohonan hijau, di sini ada ratusan jenis anggrek yang bisa Anda lihat.
Untuk fasilitas outbound-nya, atraksi wisata yang beralamat di Genteng, Cikole ini juga cukup lengkap. Mulai dari flying fox, high rope dan jembatan tali siap menemani Anda memacu adrenalin.
-
Treetop Adventure Park
Dengan jumlah cabang ratusan di berbagai belahan dunia mulai dari Jepang sampai Italia, nama Treetop Adventure Park tentu sudah tak asing lagi di kalangan pencinta outbound. Di Indonesia sendiri hanya ada 2 cabang Treetop yang salah satunya berada di Jalan Tangkuban Perahu, Cikole.
Menggunakan perlengkapan berstandar internasional dengan berbagai tingkat kesulitan, arena outbound ini dapat dinikmati oleh orang-orang dari semua rentang usia. Ditemani trainer terlatih, liburan seru dan sehat Anda akan semakin menyenangkan di Treetop Adventure Park.
-
Zone 235
Masih beralamat di Jalan Tangkuban Perahu, Cikole, Lembang, Anda akan menemukan satu lokasi outbound yang menarik yakni Zone 235. Tidak hanya jadi pilihan lokasi MT bagi instansi dan perusahaan, para pendaki juga kerap berkunjung ke sini untuk menjelajahi rute hiking-nya yang menantang. Sepanjang perjalanan, Anda bisa menyaksikan keindahan berbagai panorama di dalamnya mulai dari sungai, air terjun sampai gua Jepang.
Untuk fasilitas outbound-nya, Anda bisa memilih untuk melakukannya secara berkelompok maupun individu. Opsinya antara lain adalah paint ball, flying fox, turun tebing sampai melewati jembatan dua tali. Ditemani suasana yang masih sangat asri, Zone 235 akan jadi lokasi liburan di Bandung yang tidak akan Anda lupakan.
-
Cantigi Camp
Mengusung konsep outbound di alam terbuka, Cantigi Camp yang berada di Jalan Raya Cileunyi ini sudah menyiapkan banyak fasilitas seru untuk dijajal. Anda bisa memilih salah satu dari 3 jenis layanan yang disediakan. Mulai dari Kids and Teenagers Outing Program, Training Program sampai Outing and Adventure Program. Masing-masing permainan akan disesuaikan dengan usia peserta.
-
Lembang Jungle Discovery
Salah satu opsi tempat outbound Bandung yang tidak kalah kerennya adalah Lembang Jungle Discovery. Dengan fasilitas lengkap, Anda bisa menghabiskan waktu dengan aktivitas luar ruangan yang seru ala training militer. Dikelilingi suasana serba hijau yang masih sangat asri, semua rasa penat akan langsung sirna saat Anda datang ke sini.
Kalau tidak sempat pulang atau ingin menghabiskan waktu yang lebih panjang di sini, beberapa cottage sudah disediakan oleh pengelola sebagai tempat menginap. Tertarik mencoba pengalaman outbound di sini? Langsung saja datang ke Jalan Maribaya, Desa Langensari, Kecamatan Lembang, Bandung Barat.
Agar perjalanan pulang tetap aman dan nyaman, jangan lupa gunakan jasa travel Jakarta Bandung. Ada banyak pilihan jenis kendaraan travel Jakarta Bandung yang siap mengantarkan Anda kembali ke rumah.