Liburan keluarga akan jadi memori indah untuk semua anggota. Namun sayangnya, banyak orang tua menghindarinya karena merasa sukar mengemas banyaknya barang bawaan saat akan liburan bersama anak-anak. Apakah Anda juga termasuk salah satunya? Sebenarnya, kondisi seperti itu tidak akan terjadi kalau sudah tahu enam tips mengemas barang bawaan berikut.
Jadi, segera baca dan terapkan. Lalu, cek tiket bus rute Jakarta – Bandung di agen tiket bus online kesayangan Anda! Menciptakan kenangan indah bersama anak-anak saat travel Jakarta Bandung adalah hal yang paling tidak ternilai.
Pertama: Hindari Proses Packing Mendadak
Sudah jadi rahasia umum kalau kebutuhan anak berbeda dengan kebutuhan orang tua, mulai dari sabun, sikat gigi, sampo, dan pasta gigi. Anak-anak tidak bisa menggunakan fasilitas hotel untuk barang-barang tersebut. Untuk itu, jangan sampai banyak kebutuhan dasar anak terlupakan karena Anda buru-buru saat proses packing.
Berkaitan dengan hal tersebut, mulai mengemas keperluan liburan setidaknya tiga minggu sebelum jadwal keberangkatan adalah tips mengemas barang bawaan pertama yang harus diterapkan.
Kedua: Buat Daftar Pakaian Per Hari untuk Anak
Meski travel Jakarta Bandung biasanya hanya membutuhkan waktu singkat, Anda tetap perlu menuliskan kebutuhan pakaian anggota keluarga ke dalam sebuah daftar. Catat baju dan aksesori apa saja yang dibutuhkan masing-masing anggota keluarga, khususnya anak-anak, di pagi, siang, dan malam hari. Akan tetapi, jangan lupa untuk tetap membawa dua atau tiga pakaian cadangan untuk anak di luar daftar.
Kemudian, masukkan tiap pakaian sesuai hari ke dalam sebuah plastik ziplock untuk memudahkan Anda mengambilnya nanti.
Ketiga: Siapkan Camilan Favorit Anak
Umumnya, anak-anak cenderung cepat merasa lapar, apalagi saat sedang dalam perjalanan bus atau travel Jakarta Bandung yang menyita cukup banyak waktu. Sebab itu, Anda wajib menyediakan camilan kesukaan mereka, mulai dari susu, roti, coklat, biskuit, dan lainnya. Agar mudah diambil saat di dalam bus, simpan semua camilan tersebut dalam satu tas ransel besar yang gampang diakses.
Jika semua camilan favorit sudah tersedia, jangan lupa untuk tetap membawa sebotol air mineral ke dalam tas.
Keempat: Bawa Mainan Kesukaan
Anda pasti setuju kalau anak-anak identik dengan mainan. Walaupun liburan bisa mengalihkan perhatian mereka ke hal-hal baru, anak-anak terkadang masih saja merasa bosan dan ingin memainkan mainan favoritnya ketika mood mereka sedang tidak baik. Oleh karena itu, pastikan Anda membawa serta mainan kesukaan mereka saat liburan. Tidak perlu banyak, cukup satu atau dua saja.
Tips mengemas barang bawaan ini sejatinya bukan hanya menghindarkan anak dari rasa bosan berlebihan, tetapi juga menjauhkan orang tua dari tangisan si anak untuk dibelikan mainan baru saat berlibur.
Kelima: Sedia Obat-Obatan
Ke mana pun liburannya, Jakarta – Bandung, Palembang – Belitung, atau Surabaya – Bali, Anda harus selalu siap sedia dengan minyak dan obat-obatan, seperti penurun panas, antialergi, antimabuk, minyak kayu putih, dan lainnya. Hal ini tentu untuk berjaga-jaga jika anak-anak terserang demam, flu, atau batuk saat travel Jakarta Bandung dan daerah lainnya.
Keenam: Gunakan Tas dengan Banyak Kompartemen
Tas yang memiliki banyak kompartemen sangat berguna untuk meletakkan barang bawaan sesuai fungsi dan pemiliknya. Sebagai contoh, Anda bisa menaruh plastik ziplock baju anak di kompartemen tengah, mainan favorit di bagian belakang, dan obat-obatan di bagian samping. Tips mengemas barang bawaan ini dijamin makin memudahkan Anda untuk mengambil barang saat dibutuhkan.
Namun, Anda harus tetap memperhatikan berat tas. Jangan sampai Anda menyakiti punggung sendiri karena isi tas yang berlebihan.
Pada kesimpulannya, keenam tips mengemas barang bawaan di atas akan membuat persiapan travel Jakarta Bandung bersama anak lebih efektif dan efisien. Namun, sebelum mulai mengemas, jangan lupa beli tiket bus di agen tiket bus online terlebih dahulu.
Suka bacaan ini? Cobalah juga membaca yang berikut ini Semua Backpacker Harus Tahu, Berikut 7 Penginapan Murah Bandung!